HEARDER IKLAN

Post ADS 1

Buntut Mahasiswa Sampaikan Aspirasi, PJ Bupati Yusmin Batalkan Hampir Semua Pembangunan Fisik di Kolut Tahun 2025

Kolaka Utara – Keputusan mengejutkan datang dari Penjabat (PJ) Bupati Kolaka Utara, Yusmin, yang mengumumkan pembatalan hampir semua proyek pembangunan fisik yang telah direncanakan untuk tahun 2025. Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Yusmin dalam rapat penyambutan HUT Kolaka Utara yang digelar pada 2 Januari 2025 di Aula Sekretariat Daerah Kantor Bupati.

Dalam pengumumannya, Yusmin secara tegas mengatakan bahwa pembatalan ini dilakukan sebagai respons atas berbagai masukan yang diterima sebelumnya. "Lebih baik dibatalkan saja semua daripada saya pusing," ujarnya di hadapan para pejabat dan tamu undangan.

Beberapa proyek besar yang masuk daftar pembatalan termasuk pembangunan Rumah Sakit Berlantai 5 yang sebelumnya direncanakan oleh PJ Bupati Sukanto Toding. Proyek ini sempat menjadi perhatian publik karena diharapkan menjadi fasilitas kesehatan modern pertama di Kolaka Utara. Namun, proyek tersebut gagal dilanjutkan karena masa jabatan Sukanto Toding berakhir sebelum pengesahan anggaran 2025.

Selain itu, proyek pembangunan Mess Kolut di Kecamatan Rante Anging juga diputuskan untuk dibatalkan. Proyek ini awalnya dirancang untuk menjadi fasilitas representatif bagi tamu-tamu pemerintah daerah.

Keputusan ini memicu beragam reaksi dari masyarakat. Sebagian mendukung langkah Yusmin karena dianggap lebih realistis di tengah keterbatasan anggaran daerah, sementara lainnya menganggap pembatalan tersebut sebagai kemunduran dalam pembangunan infrastruktur daerah.

"Kalau semua dibatalkan, bagaimana dengan harapan masyarakat yang sudah menunggu fasilitas kesehatan dan infrastruktur ini? Harusnya ada evaluasi, bukan pembatalan total," ujar salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Situasi ini menjadi sorotan nasional, menambah daftar panjang kontroversi terkait kebijakan pemerintah daerah di Kolaka Utara. Publik kini menanti langkah konkret apa yang akan diambil Yusmin untuk menggantikan rencana pembangunan yang telah dibatalkan.

Kontributor : infokolut.com